Blog Nur Wahyu

Nur Wahyu's world

Popular Posts





Sabtu, 06 Juni 2015

Ini Fakta Kebiasaan Tidur Orang Indonesia

Kamis adalah hari di mana kita memiliki kualitas tidur terbaik.

Ini Fakta Kebiasaan Tidur Orang IndonesiaBerbicara mengenai kualitas tidur yang dimiliki seseorang, pasti takkan lepas dari gaya hidup dan rutinitas harian yang dilakukan. Buktinya, kebiasaan tidur yang dimiliki satu orang, akan berbeda dengan kebiasaan tidur yang dimiliki orang lain.

Sebuah peneltian di Amerika Serikat, berhasil membuktikannya. Melalui sebuah aplikasi penghitung siklus tidur, tim peneliti berhasil mengetahui kebiasaan tidur yang dimiliki beberapa negara di dunia, salah satunya Indonesia.

Kebiasaan tidur yang dimiliki masyarakat Indonesia, bisa dibilang tidak jauh beda dengan kebiasaan tidur yang dimiliki negara lain. Namun, perbedaan terletak pada waktu bangun dan durasi tidur setiap harinya.

Fakta pertama mengenai kebiasaan tidur masyarakat Indonesia, bahwa hari kamis malam adalah hari di mana orang Indonesia memiliki kualitas tidur terbaik, daripada hari lain dalam seminggu. Data ini diperoleh dari 941.300 peserta yang diteliti, mulai 1 Juni 2014 hingga 25 Maret 2015.

Dilansir dari Dailymail, kualitas tidur yang dimiliki masyarakat Indonesia pada Kamis malam meninggi, sesuatu yang bisa memengaruhi baik tidaknya mood yang dirasakan di sisa minggu.

Selain fakta tersebut, fakta lain yang diungkapkan peneltian ini, ialah bahwa masyarakat Indonesia hanya memiliki waktu tidur rata-rata selama 6 jam 45 menit. Di bawah durasi tidur yang disarankan, yakni 7 - 9 jam. Hal ini kemudian dapat memberikan dampak pada rutinitas yang dilakukan setelah bangun tidur.

Kebiasaan tidur masyarakat Indonesia, terbilang buruk mengingat sebagian besar orang tidur pada pukul 12 malam. Hal ini, akan membuat tubuh kurang fit dan memerbesar risiko beberapa penyakit seperti insomnia, jantung, dan stroke yang dapat diperparah dengan intensitas bergadang yang berlebihan.

Untuk itu, perubahan gaya hidup adalah salah satu hal yang bisa dilakukan untuk memerbaiki kualitas tidur yang berhubungan dengan baiknya produktivitas harian Anda.

Solusi Hindari Wajah Sembap di Pagi Hari

Wajah bengkak tentu akan mengganggu penampilan Anda di kantor

Solusi Hindari Wajah Sembap di Pagi HariPagi hari adalah waktu yang sibuk untuk para pekerja, terutama wanita, karena mereka sibuk berdandan demi penampilan di kantor. Namun terkadang, usaha menunjang penampilan seringkali terganggu dengan wajah bengkak setelah tidur.

Lalu, apa yang menyebabkan hal tersebut, dan bagaimana solusi menghadapinya? Berikut informasinya dikutip dari Times of India.

Kurang hidrasi

Hidrasi, adalah hal yang sangat penting untuk tubuh. Karena, jika hidrasi tidak cukup, beragam dampaknya dapat dirasakan oleh tubuh, salah satunya ialah wajah yang menjadi sembap dan bengkak di pagi hari.

Hal ini disebabkan oleh melebarnya pembuluh darah ketika tubuh kekurangan air, itu lah yang membuat wajah terlihat lebih bengkak dan sembap. Untuk itu, cobalah minum segelas air sebelum tidur untuk menghindari bengkak pada wajah, yang bisa juga terjadi pada bagian kaki dan perut.

Sisa riasan
Setelah menghadiri sebuah acara penting di malam hari, jangan pernah tidur tanpa menghapus make-up atau riasan yang Anda gunakan. Karena, untuk beberapa orang yang berkulit sensitif, sisa make-up yang tidak dibersihkan, bisa menyebabkan terjadinya pembengkakan pada kulit wajah ketika pagi datang.

Dalam jangka panjang, kebiasaan buruk ini bisa menyebabkan gangguan lain pada kulit wajah, seperti iritasi dan gangguan lainnya. Untuk itu, pastikan untuk mencuci wajah dan membersihkan riasan sebelum tidur, agar tidak terjadi risiko yang tidak diinginkan.

Kurang tidur

Waktu istirahat yang kurang, juga bisa menyebabkan terjadinya pembengkakan pada wajah di pagi hari. Terlebih, apabila pada saat terjaga, Anda mengonsumsi berbagai makanan dan minuman dengan kandungan kafein tinggi.

Untuk itu, biasakan untuk cukup tidur, yakni 7-9 jam setiap malam. Tak lupa, hindari konsumsi minuman beralkohol yang semakin memberikan dampak negatif bagi tubuh.

Konsumsi garam berlebih

Terlalu banyak melahap makanan asin, atau yang mengandung garam, juga bisa menyebabkan pembengkakan. Hal ini karena garam berfungsi mengikat air dalam tubuh, jadi jika kadar garam dalam tubuh berlebihan, air juga akan terikat dan membuat beberapa bagian tubuh membengkak. Untuk itu, awasi konsumsi garam, agar kadarnya tidak memberikan efek samping yang buruk.

Solusi cepat

Ketika mendapati wajah bengkak di pagi hari, cobalah terapi alami yang bisa membantu mengempiskan bagian wajah bengkak, salah satunya mata. Cukup gunakan kantong teh yang sudah dibasahi dan didinginkan, dan aplikasikan pada mata yang bengkak.

Untuk wajah, Anda bisa menggunakan potongan mentimun yang juga didinginkan terlebih dahulu. Aplikasikan selama 10-15 menit, setelah itu bilas, dan rasakan perubahan pada kulit Anda.

Jangan Sepelekan Nyeri Otot dan Sendi

Karena hal ini bisa berisiko buruk pada kesehatan Anda.

Jangan Sepelekan Nyeri Otot dan Sendi
Nyeri sendi belakang
Beberapa orang mungkin pernah mengeluhkan rasa nyeri yang terjadi pada beberapa bagian tubuh. Namun, kebanyakan di antaranya, lebih memilih untuk menghiraukan keluhan tersebut, karena percaya bahwa tubuhnya akan baik-baik saja nanti.

Namun, keluhan nyeri seharusnya tidak disepelekan, karena dampaknya bisa berbahaya bagi tubuh. Mulai dari yang risiko ringan, sedang, hingga sangat berat. Lantas apa saja bahayanya? Ini ulasannya menurut Times of India.

Risiko ringan

Nyeri sendi dengan risiko ringan biasanya terjadi pada bagian pergelangan kaki dan punggung. Rasa nyeri yang terjadi pada bagian tersebut biasanya terjadi, karena terkilir dan mengangkat beban terlalu berat. Selain itu, keluhan ini bisa terjadi karena cidera olahraga.

Penanganan pada gejala nyeri pada bagian tumit, dapat ditanggulangi dengan mengistirahatkan kaki, dan mengompresnya dengan es agar tidak terjadi pembengkakan dan penyumbatan aliran darah. Namun, jika sudah berdampak lain seperti ruam dan sesak napas, maka konsultasikanlah segera ke dokter Anda.

Risiko sedang

Nyeri yang lebih berbahaya dan lebih berisiko ialah yang terasa pada bagian bahu, lutut, dan tumit. Ketiga bagian tubuh ini adalah sendi penghubung yang sangat riskan jika terkena cidera.

Gejala nyeri pada ketiga bagian ini memang belum sampai melibatkan operasi dan penanganan medis. Namun, jika dibiarkan saja, gejala-gejala seperti dislokasi sendi bisa saja terjadi dan memperparah keluhan. Nyeri pada bagian ini biasanya terjadi karena kesalahan dalam melakukan peregangan otot, terlalu banyak berjalan, atau kurangnya kalsium dalam tubuh. Jika terjadi dalam tahap lanjut, bahayanya akan lebih mengkhawatirkan.

Risiko berat

Untuk beberapa bagian tubuh, risiko yang ditimbulkannya tak sekadar ruam atau nyeri biasa. Namun, rasa nyeri yang dirasakan bisa menjadi tanda akan penyakit yang lebih parah. Salah satunya nyeri pada bagian pinggul. Nyeri pada bagian tubuh ini, bisa menjadi tanda dari gangguan pada tulang belakang.

Selain itu, nyeri pada bagian ini banyak terjadi pada remaja saat menjelang masa menstruasi, dan para lansia saat akan memasuki masa menopause. Jika nyeri sudah semakin parah, hal tersebut bisa jadi adalah tanda adanya keretakan pada tulang panggul yang membutuhkan pertolongan tenaga medis untuk mencegah risikonya semakin besar.

Jumat, 05 Juni 2015

Sehat dengan 12 Sayur dan Buah Kaya Kadar Air

Sayur dan buah kaya kadar air bisa menyehatkan pencernaan.

Makanan yang mengandung banyak mineral dan air sangat bermanfaat bagi kesehatan. Air dapat menjaga tubuh terhindar dari dehidrasi saat musim panas.

Bila Anda mengonsumsi makanan yang banyak mengandung air, maka kulit Anda terlihat lebih bersinar dan terhindar dari gangguan pencernaan.

Selain wajib mengnsumsi air putih, sejumlah sayur dan buah juga mengandung air. Air banyak terdapat di dalam sayur dan buah-buahan yang juga memiliki jumlah protein  dan vitamin. Seperti yang dilansir laman Boldsky, terdapat 12 buah dan sayur yang banyak mengandung air untuk kesehatan tubuh Anda.

Semangka
Sehat dengan 12 Sayur dan Buah Kaya Kadar Air
Sayur dan Buah buahan
Semangka merupakan salah satu makanan yang kaya air. Buah ini memiliki sedikit kalori sehingga baik untuk menurunkan berat badan.

Jeruk nipis
Lemon/jeruk nipis adalah buah yang baik untuk dikonsumsi saat musim panas karena dapat mendinginkan tubuh dan menurunkan berat badan.

Air Kelapa
Air kelapa sangat banyak mengandung kadar air sehingga baik untuk Anda agar terhindari dari dehidrasi.

Timun
Timur juga banyak mengandung air. Anda bisa menjadikan timun sebagai teman sayuran dalam salad.

Seledri

Seledri merupakan sayuran yang mengandung banyak vitamin. Kadar air dalam seledri akan mengisi perut Anda jika ditambahkan pada salad dan daging tanpa lemak.

Tomat

Tomat baik untuk metabolisme dan dapat melawan kanker serta menjaga kekebalan tubuh.

Lobak
Lobak mengandung sekitar 90 persen air. Lobak dapat menghilangkan racun dari tubuh. Namun, jagnan terlalu banyak mengonsumsi sayuran ini karena mengandung gas yang tidak baik untuk tubuh Anda.

Kol

Kol memiliki sekitar 80 persen kadar air. Sayuran kaya air ini dapat dikonsumsi saat musim panas.

Bayam

Masih ada sayuran yang kaya air, seperti bayam. Sayuran kegemaran kartun Popeye itu mengandung vitamin K & protein yang tinggi untuk menghasilkan energi bagi tubuh Anda.

Stroberi
Stroberi adalah buah berair yang berwarna merah dan sangat bergizi. Si kecil merah ini dapat dikonsumsi dalam cara apapun untuk menghindarkan Anda dari dehidrasi saat musim panas.

Brokoli

Brokoli juga banyak mengandung kadar air. Sayuran pahit ini membantu menghilangkan racun dan menjaga Anda agar terhindar dari dehidrasi.

Keju Ampuh Bantu Turunkan Berat Badan?

Penelitian dilakukan terhadap 15 pria yang melakukan diet.

Anda telah lama ingin menurunkan berat badan, namun belum menemukan jenis diet yang cocok? Tak perlu khawatir, Anda bisa mencoba meningkatkan asupan keju sehari-hari. Itu karena sebuah studi yang baru-baru ini dilakukan menunjukkan bahwa mengonsumsi keju dapat membantu seseorang menurunkan berat badan. Selain itu, keju juga bisa menjadi cara menjaga berat badan agar tetap stabil.

Dilansir dari Independent, studi yang telah dipublikasikan di Journal of Agriculture and Food Chemistry tersebut meneliti mengenai proses yang disebut 'metabolisme keju'. Dalam studi itu, para peneliti dari University of Copenhagen dan Aarhus University membandingkan sampel urin dan sampel feses dari 15 orang pria yang melakukan diet yang terdiri dari produk susu seperti susu, keju dan mentega.

Studi yang sebagian didanai oleh Denmark Dairy Research Foundation itu lantas menemukan bahwa mereka yang mengonsumsi keju atau susu selama period waktu tertentu memiliki komposisi bakteri usus yang berbeda.

Keju Ampuh Bantu Turunkan Berat Badan?
keju kuning
Kelompok peserta studi yang mengonsumsi keju memiliki tingkat senyawa butirat dan asam lemak anti-inflamasi yang lebih tinggi. Asam lemak tersebut juga diketahui mampu meningkatkan produksi energi.

Senyawa butirat sendiri dalam beberapa keadaan mampu meningkatkan metabolisme, menjaga persentase lemak tubuh dan mencegah perkembangan obesitas, menurut sebuah studi yang dilakukan American Diabetes Association pada tahun 2009 silam.

Meski demikian, para peneliti menyarankan agar masyarakat tidak terburu-buru menyimpulkan bahwa keju benar-benar mampu menurunkan berat badan. Dibutuhkan serangkaian studi lebih lanjut untuk mengetahui hal-hal lain yang berkaitan dengan studi tersebut.

"Untuk menurunkan berat badan dengan sehat, yang harus dilakukan tetap melakukan diet seimbang," ujar salah seorang peneliti studi.

Kamis, 04 Juni 2015

Sikat Gigi Tepat Buat yang Memakai Behel

Orang memakai behel sering kesulitan mencari sikat gigi yang tepat.

Sikat Gigi Tepat Buat yang Memakai BehelTahukah Anda, bahwa bakteri sangat mudah berkembang biak, terutama pada sikat gigi karena kondisinya lembap. Bakteri juga mudah berpindah dari sikat gigi ke tubuh manusia, melalui rongga mulut kemudian menimbulkan penyakit. Nah, bagi yang menggunakan behel atau kawat gigi, mereka sering mengalami kesulitan saat menyikat gigi.

Prof. Dr. drg. Melanie S. Djamil, MBiomed dari Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Trisakti menjelaskan, bahwa sebelum dan sesudah menggunakan behel, gigi Anda layaknya harus dalam keadaan baik dulu.

"Untuk perawatan gigi berbehel, memang harus menggunakan sikat yang mengikuti kontur gigi behel, yang ada di atasnya. Berarti bagian yang melengkung di tengah harus di awasi," katanya di Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa, 14 April 2015.

Pemilihan sikat gigi yang tepat untuk pengguna behel, adalah yang punya kelenturan. Fungsinya, agar bulu pada sikat gigi dapat merangkul breket behel. Dengan demikian, breket tetap bersih dan gigi terawat maksimal. 

Rabu, 03 Juni 2015

Tips Kebersihan saat Menggunakan Toilet Umum

Banyak kuman membahayakan yang mengincar di fasilitas publik itu

Tips Kebersihan saat Menggunakan Toilet UmumToilet umum, adalah fasilitas yang sangat menguntungkan untuk Anda yang mendapat panggilan alam di saat tidak terduga. Fasilitas ini, sudah banyak terdapat di hampir seluruh gedung di perkotaan.

Namun, karena perannya sebagai fasilitas umum, tingkat kebersihan dari toilet ini pasti berbeda dengan toilet yang ada di rumah, atau tempat lain yang terjaga kesterilannya. Oleh karena itu, sebelum menggunakan toilet umum, perhatikan beberapa tips berikut, sebagaimana dikutip dari Times of India.

Hal pertama yang harus Anda perhatikan ialah ada atau tidaknya tisu toilet bersih. Jika tidak ada tisu bersih, maka kenyamanan menggunakan toilet sudah pasti terganggu. Selain kenyamanan, tingkat kebersihan dalam toilet juga patut dicurigai, mengingat banyak orang yang menggunakan fasilitas umum ini.

Setelah memasktikan adanya tisu, langkah selanjutnya yang bisa dilakukan ialah memastikan kebersihan dari kakus yang akan digunakan. Sebelum menggunakan toilet, bersihkan terlebih dahulu tempat duduk toilet, untuk memastikan tidak ada sisa kuman dan bakteri yang menempel. Untuk lebih aman lagi, Anda bisa menggunakan kertas pelapis toilet sekali pakai, yang banyak dijual di pasaran.

Setelah menggunakan toilet, jangan sembarangan menyentuh tombol penyiram, pintu, maupun dinding toilet, karena bisa saja ada kuman dan bakteri berbahaya, yang menempel karena ulah orang yang kurang menjaga kebersihan.

Untuk menyiram, gunakan tisu atau alas lain yang bisa menghindari kontak langsung dari tangan, dengan beberapa titik dalam kamar mandi yang berpotensi mengandung bakteri.

Paling penting dalam menggunakan toilet umum, selalu membersihkan dan mengeringkan tangan. Gunakan sabun yang mengandung antiseptik, dan pastikan selalu mengeringkan tangan hingga kering. Dengan tangan yang bersih dan kering, bakteri dan kuman yang berpotensi buruk bagi tubuh dapat terhindar.

Telapak Tangan Sering Berkeringat, Berbahaya Kah?

Jika Anda sering mengalami hal ini, artikel ini wajib dibaca.

Telapak Tangan Sering Berkeringat, Berbahaya Kah?
telapak tangan
Keringat, adalah salah satu produk hasil sistem metabolisme atau pembuangan kotoran dalam tubuh. Melalui keluarnya keringat, maka racun dan zat-zat berbahaya dalam tubuh juga bisa keluar bersamanya.

Berkeringat, juga bisa menjadi pertanda dari pembakaran kalori dalam tubuh berjalan baik, sehingga sisanya keluar lewat keringat. Namun, bagaimana jika keringat yang keluar berlebihan, dan hanya pada bagian-bagian tertentu? Apakah hal tersebut tanda adanya gangguan kesehatan?

Menjawab pertanyaan ini, dr Tri Ari Wibowo, dari Meetdoctor memberi penjelasan terperinci. Menurutnya, berkeringat terlalu banyak bukan berarti adanya gangguan kesehatan.

"Belum tentu hal ini merupakan gangguan medis, karena bisa saja merupakan hal normal," ungkapnya. Keringat berlebih, bisa saja muncul karena seseorang mengurangi kadar garam dalam tubuh, sehingga tidak ada senyawa pengikat air, akibatnya air ikut terbawa sistem pembuangan dalam bentuk urine dan keringat.

Dalam sebagian besar keadaan, berkeringat adalah hal yang alami dan sehat, namun beberapa orang justru berkeringat dalam jumlah lebih besar dari yang dibutuhkan. Ini penting untuk mendinginkan tubuh, kondisi ini biasa dikenal dengan istilah hiperhidrosis.

Ia merupakan bentuk keringat berlebihan pada tubuh yang berlangsung dalam kadar sering dan konstan. "Hiperhidrosis biasanya berada pada telapak, baik tangan atau kaki, juga ketiak," tambah Aria.

Hiperhidrosis, menurut Aria, selain mengganggu kegiatan sehari-hari yang normal, juga dapat menyebabkan kecemasan sosial alias rasa malu.
"Hal ini tentunya akan mengurangi percaya diri yang dimiliki seseorang, bila menjadi pusat perhatian karena keringat yang berlebihan. Hal inilah, yang membuat mereka yang mengalaminya, memilih diam dan tidak mengonsultasikan keluhannya,” ujarnya.

Untungnya penanganan terhadap hiperhidrosis tak serumit yang Anda bayangkan. Jangan khawatir, karena penyakit ini dapat disembuhkan, namun dalam kasus yang parah, proses bedah dapat sangat efektif untuk menghentikan keringat.

10 Bahasa Pemrograman Populer di Indonesia

Bahasa pemrograman merupakan untaian kata-kata berupa instruksi/perintah-perintah yang biasanya terdiri dari banyak baris yang bisa dimengerti oleh komputer. Bahasa pemrograman ini wajib dikuasai oleh seorang developer agar dapat membangun sebuah aplikasi/software. Dan untuk membuat aplikasi tertentu maka digunakan juga bahasa pemrograman yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi yang akan dibuat tersebut.
Jumlah bahasa pemrograman ini sangat banyak. Dari sekian banyak bahasa pemrograman yang ada saat ini, tentu saja developer tidak menggunakan seluruh bahasa pemrograman yang ada. Mereka hanya menggunakan 1 atau 2 bahasa pemrograman dalam melakukan developing software.
10 Bahasa Pemrograman Populer di IndonesiaMenurut Tiobe, salah satu lembaga riset yang telah beberapa tahun berupaya membuat peringkat bahasa pemrograman populer dunia yang diwujudkan dalam bentuk TIOBE Programming Community Index edisi bulan Desember 2014, Java dan C masih menjadi bahasa pemrograman terpopuler urutan pertama dan kedua.
Bahasa Pemrograman yang Paling Banyak Dipakai Menurut Hasil Survey TIOBE
Bahasa Pemrograman yang Paling Banyak Dipakai Menurut Hasil Survey TIOBE
Kemudian dalam PYPL Popularity of Programming Language juga merilis 11 bahasa pemrograman yang banyak dipakai sampai pada bulan November 2014, menunjukan Java dan PHP berada di posisi pertama dan kedua sementara C menempati urutan ke 6.
Hasil Survey dari PYPL
Hasil Survey dari PYPL
Data di atas merupakan bahasa pemrograman yang populer digunakan di dunia, di artikel kali ini CodePolitan akan rangkum 10 bahasa pemrograman yang populer digunakan di indonesia. Selain menggunakan data dari TIOBE dan PYPL, CodePolitan merangkum bahasa pemrograman populer berdasarkan jumlah member grup Facebook yang membahas tentang pemrograman. Berikut adalah ulasan 10 bahasa pemrograman populer di Indonesia:

1. JAVA

Logo JavaJava merupakan bahasa pemrograman yang dapat dijalankan di berbagai platform, dari mulai PC sampai perangkat mobile. Bahasa pemrograman ini awalnya dikembangkan pada The Green Project pada tahun 1991 oleh Sun Microsystem yang kemudian dilepas pada Oracle. Nama Java sendiri dipilih karena salah seorang pendiri Java, James Gosling, sangat menyukai kopi murni yang langsung digiling dari mesin giling (kopi tubruk) dimana kopi jenis ini berasal dari pulau Jawa di Indonesia.
Java menjadi salah satu bahasa pemrograman terpopuler bukan karena tanpa alasan, bahasa pemrograman ini memiliki beberapa kelebihan seperti misalnya bisa berjalan di sistem operasi yang berbeda-beda, kemudian bahasa pemrograman ini termasuk kedalam pemrograman OOP (pemrograman orientasi objek) sehingga programer lebih mudah dalam menyusun program menggunakan bahasa ini, selain itu bahasa ini juga memiliki library yang lengkap sehingga akan sangat memudahkan programer. Dan saat ini merupakan era dimana smartphone Android sangat banyak digunakan. Aplikasi dalam smartphone Android dibangun menggunakan bahasa Java, sehingga banyak juga programer-programer yang menggunakan bahasa ini karena memang sedang banyak dibutuhkan.

2. C

Bahasa C ini termasuk bahasa pemrograman tertua yang pernah ada. Bahasa pemrograman C ini dikembangkan dari sekitar tahun 70-an. Bahasa C menjadi bahasa pemrograman yang populer di Indonesia karena hampir sebagian besar perguruan tinggi jurusan IT ataupun lembaga kursus pemrograman menggunakan bahasa ini untuk dipelajari pertama kali sebelum mempelajari bahasa pemrograman yang lain. Bukan tanpa sebab bahasa C ini menjadi dasar untuk mempelajari bahasa pemrograman yang lain, karena memang bahasa C ini merupakan “bapak” dari bahasa pemrograman lain seperi C#, Java, C++, dan lain sebagainya.

3. PHP

PHPPHP (PHP Hypertext Pre-processor) merupakan bahasa pemrograman yang paling banyak digunakan di Indonesia. Selain karena gratis, PHP banyak digunakan karena bahasa pemrograman ini merupakan server side scripting yang memang dirancang untuk membangun website dinamis. Selain itu banyak website-website ternama seperti Facebook, WordPress, ataupun Digg yang menggunakan PHP dalam pengembangannya.

4. VisualBasic

VisualBasic merupakan bahasa pemrograman yang dikembangkan oleh Microsoft. Bahasa pemrograman ini menawarkan IDE visual dalam pembuatan software, dan bahasa pemrograman ini dikembangkan untuk membuat software-software berbasis sistem operasi Windows. VisualBasic sendiri adalah keturunan dari bahasa pemrograman BASIC.
Sebuah survey pada tahun 2005 menunjukan 62% developer software menggunakan VisualBasic dalam pengembangan software nya, sehingga hal tersebut menjadikan VisualBasic sebagai salah satu bahasa pemrograman yang populer. Di Indonesia sendiri terdapat grup Visual Basic Indonesia yang telah memiliki 22 ribu member lebih.

5. Python

PythonDalam tingkatan bahasa pemrograman, Python termasuk bahasa tingkat tinggi. Python menjadi salah satu bahasa pemrograman yang dapat membangun aplikasi, baik itu berbasis web ataupun berbasis mobile. Bahasa phyton ini termasuk kedalam bahasa pemorgraman yang cukup mudah bagi pemula, karena bahasa tersebut mudah untuk dibaca dengan syntax yang mudah untuk dipahami juga. Banyak perusahaan besar menggunanakn Phyton dalam pengembanganya seperti Instagram, Pinterest dan Rdio. Python juga digunakan oleh para pengembang Google, Yahoo!, dan juga NASA.
Di Indonesia sendiri terdapat grup Facebook yang membahas tentang Python yang telah memiliki lebih dari 6000 anggota. Grup ini cukup aktif, grup ini bernama Python Indonesia.

6. C++

C++ merupakan bahasa pemrograman pengembangan dari bahasa C. C++ dan C memiliki sintaks penulisan yang hampir sama, meski begitu kedua bahasa pemrograman ini memiliki perbedaan pada penyelesaian masalahnya. Pada bahasa C penyelesaian masalah dilakukan dengan membagi-bagi kedalam sub-sub masalah yang lebih kecil lagi atau bisa disebut bahasa pemrograman prosedural, sedangakan C++ berorientasi pada objek dimana permasalahan dibagi-bagi kedalam class-class.
C++ ini menjadi bahasa pemrograman yang populer karena banyak juga perusahaan-perusahaan software besar yang menggunakan bahasa ini untuk membangun software nya seperti Adobe, Firefox, ataupun Winamp yang sekarang pengembanganya di hentikan.

7. JavaScript

JavaScript adalah bahasa pemrograma yang dikembangkan oleh Netscape. Penggunaan JavaScript saat ini kebanyakan terdapat pada pengembangan web. Dengan JavaScript ini kita bisa membuat web yang interaktif dan menarik. Di Indonesia sendiri terdapat grup Facebook yang membahas tentang JavaScript ini dengan nama JavaScript Indonesia. Grup yang beranggotakan lebih dari 10 ribu orang ini masih aktif sampai sekarang.

8. C#

C# adalah bahasa pemrograman yang dikembangkan oleh Microsoft. C# ini menggabungkan prinsip dari C dan C++. C# ini banyak digunakan untuk mengembangkan software yang menggunakan platform Windows.






9. Objective-C

Objective-C adalah bahasa pemrograman yang berorientasi objek. Bahasa pemrograman ini digunakan untuk pengembangan aplikasi yang digunakan pada perangkat Apple, bahkan sistem operasi iOS pun dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman Objective-C ini.


10. ActionScript

ActionScript adalah bahasa pemrograman yang dibuat berdasarkan ECMAScript yang digunakan dalam pengembangan situs web dan perangkat lunak menggunakan platform Adobe Flash Player. ActionScript juga dipakai pada beberapa aplikasi basis data, seperti Alpha Five. Bahasa ini awalnya dikembangkan oleh Macromedia, tapi kini sudah dimiliki dan dilanjutkan perkembangannya oleh Adobe, yang membeli Macromedia pada tahun 2005.
Action Script terbaru saat ini adalah Action Script 3.0. Action Script 3.0 adalah bahasa terbaru dari edisi yang sebelumnya dikenal dengan Action Script 2.0. Action Script 3.0 memiliki beberapa kelebihan dibanding pendahulunya, antara lain fitur yang ditawarkan adalah file pada Action Script 3.0 dapat dibuat terpisah saat runtime.

Selasa, 02 Juni 2015

Menilik Fakta soal Suntik Vaksin Meningitis

Benarkah vaksin meningitis bisa melindungi 100 persen?

Selama ini banyak orang berpikir jika kita sudah pernah suntik meningitis, otomatis bisa terhindar dari penyakit berbahaya itu. Namun benarkah demikian?

Menilik Fakta soal Suntik Vaksin MeningitisDokter Nina Amelia Gunawan dari laman Meetdoctor akan menjelaskan vaksinasi (termasuk vaksin meningitis) sifatnya hanyalah membantu meningkatkan imunitas tubuh, terhadap kuman tertentu yang paling sering menimbulkan meningitis. Sehingga saat Anda terpapar kuman tersebut, reaksi yang ditimbulkan menjadi minimal.

Selain itu, penyebab meningitis itu sendiri sangat bervariasi dan reaksi yang ditimbulkan juga bergantung pada imunitas tubuh kita. “Jadi, vasksinasi tidak akan melindungi Anda dari bahaya meningitis 100 persen,” ujar Nina. 

Dijelaskan, jenis vaksin untuk mencegah meningitis sebenarnya beragam karena disesuaikan dengan jenis kuman yang akan dilawan. Pada vaksin meningitis yang diberikan kepada para calon jemaah haji (untuk mencegah meningitis akibat meningokokus), biasanya hanya diperlukan sekali suntikan saja.

Wanita, Ketahui Bahaya Eyeliner dan Bulu Mata Palsu

Lebih berhati-hati dalam penggunaan make-up.

Wanita, Ketahui Bahaya Eyeliner dan Bulu Mata PalsuSebagai salah satu panca indra yang memiliki peran penting bagi manusia, kesehatan mata adalah hal yang sangat penting untuk dijaga. Selain dapat memengaruhi penampilan, gangguan pada mata tentunya dapat menyebabkan terganggunya kesehatan, yang berimbas pada aktivitas keseharian.

Kerusakan pada mata, dapat disebabkan berbagai faktor seperti keturunan, usia, dan berbagai faktor eksternal lain, salah satunya penggunaan kosmetik.

Kosmetik yang dibicarakan dalam hal ini, adalah kosmetik yang diaplikasikan pada mata, seperti eyeliner, maskara, hingga bulu mata palsu.

Hal ini dibenarkan dr. Yulia Aziza Sp.M, Humas Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (PERDAMI), yang menyatakan, kosmetik bisa memberikan bahaya pada mata, apalagi bila kosmetik yang digunakan berkualitas buruk.

"Alat make-up seperti eyeliner dan maskara, ketika mengering serpihannya bisa masuk ke dalam mata, dan menyebabkan iritasi," ujar Aziza. Selain itu, penggunaan kosmetik lain seperti bulu mata palsu juga berbahaya. "Pengaplikasian bulu maya palsu, membutuhkan bantuan lem yang ditempelkan langsung ke (kelopak-red) mata. Hal ini berbahaya," tambahnya.

Aziza menjelaskan, dampak negatif bisa saja terjadi, apabila seseorang menggunakan lensa kontak. Kotoran bisa menempel dan mengendap di lapisan lensa, yang akan membahayakan kesehatan mata. Kualitas lensa kontak yang baik, mampu mengurangi gejala iritasinya, tapi kalau kualitasnya buruk, dampaknya justru akan bertambah parah.

Ketika menggunakan kosmetik, selalu bersihkan dengan teliti, terutama pada bagian mata, yang sangat sensitif. Jangan tidur dengan menggunakan kosmetik, dan pilihlah kosmetik yang berkualitas, agar kesehatan mata bisa optimal.

Senin, 01 Juni 2015

Kuliner Betawi yang Melegenda: Semur Jengkol dan Nasi Berkat

Banyak makanan Betawi yang mulai dilupakan warganya.

Nasi ulam merupakan makanan khas Betawi yang disajikan dengan bumbu terasi dan bumbu urap, lalu dimakan pakai ikan teri. Orang Betawi biasa menyantap nasi dengan cerancam atau cempeding.
Kuliner Betawi yang Melegenda: Semur Jengkol dan Nasi BerkatSajian ini adalah semacam urap, tetapi semua sayur yang digunakan seperti kacang panjang, taoge, mentimun dan kemangi, dalam keadaan mentah.

Namun, cuma segelintir variasi masakan yang menjadi olahan khas dapur Betawi. Sayur asem, sup dan soto Betawi sudah banyak dibuktikan ada kembarannya di kota lain.
"Satu-satunya masakan yang tak terbantahkan keaslian asalnya adalah semur jengkol," kata anggota tim Perkampungan Betawi Indra Sutrisna ketika ditemui VIVA.co.id, di Setu Babakan.

Masakan berbahan utama jengkol memang terdapat di banyak tempat. Namun, di Jawa sekali pun --yang akrab dengan semur-- tidak ada yang memasak semur jengkol menjadi lezat seperti buatan orang Betawi.
"Mereka (Betawi) biasa menghilangkan bau jengkol dengan merebusnya bersama air kapur atau air dari rebusan tangkai padi," kata Indra.
Tak heran jika kemudian Semur Jengkol khas Betawi pun melegenda hingga banyak mendapat tempat tersendiri di hati para penikmatnya.
Bicara makanan khas Betawi lainnya, ada pula yang jarang diketahui publik. Yakni sayur lelawar. Sayur ini dahulu kerap dibuat untuk menu utama santap sahur saat Ramadan tiba. Makanan ini tak jauh berbeda dengan sambal goreng kentang hati petai. Bedanya, sayur lelawar terbuat dari sambal yang diaduk rata dengan kentang dan buncis.

Selain itu, orang Betawi juga punya menu lain untuk sahur, yaitu pindang bandeng. Orang Betawi sengaja memasak pindang bandeng pada malam hari. Begitu waktu sahur tiba, pindang bandeng dihangatkan, lalu dinikmati dengan nasi sisa semalam.

Olahan laut dikenal ikan pepes Marunda juga tak jauh berbeda dengan pepes dari daerah lain. Karena itu, cita rasa masakan ini gampang diterima oleh siapa saja yang melahapnya. Berdomisili di Marunda yang daerah pantai, masyarakatnya tentu akrab dengan hasil laut. Salah satu cara mengolahnya ialah dengan teknik pepes.

Warga Betawi juga piawai membuat laksa. Laksa Betawi mirip dengan laksa Medan, Bogor, atau Singapura sekali pun. Perbedaan rasa dan bahan utamanya tak terlalu mencolok. Namun kuahnya jauh lebih terasa.

Masakan paling khas dan unik yang dimiliki masyarakat Betawi adalah ketupat bebanci. Sesuai dengan namanya, ketupat bebanci adalah masakan dengan unsur utama ketupat. Ketupat ini disantap dengan kuah santan berisi daging sapi dan diberi aneka bumbu seperti kemiri, bawang merah, bawang putih, cabai dan rempah-rempah.

Makanan tradisional yang sudah punah yaitu nasi berkat. Orang Betawi zaman dulu bila mengadakan acara syukuran, tahlilan, maulid atau sejenisnya, selalu menyajikan nasi berkat. Dibungkus daun jati atau teratai, nasi berkat dilengkapi dengan semur, pesmol bandeng, gulai buncis, serundeng dan perkedel.
Warna hidangan yang bervariasi itu bisa mengundang selera makan. Sekira tahun 1950-an masih ada orang yang menjual nasi berkat.

“Tapi kini, nasi berkat telah hilang dari khazanah kuliner Betawi,” kata Indra.

Minggu, 31 Mei 2015

Tips Hindari Obat Palsu

 Hindarilah obat palsu yang bisa menyebabkan risiko kematian.


obat palsu
Banyaknya obat yang beredar dipasaran dengan harga terjangkau memang membuat pembeli tertarik tanpa memperdulikan keaslian dari obat yang diperoleh, bukannya malah sembuh tapi justru memperburuk keadaan dari penyakit yang diderita. Bahan-bahan yang digunakan juga tidak jelas dan mungkin saja obat-obatan itu terbuat dari bahan yang berbahaya.

Pemalsuan obat yang beredar sekarang sudah sangat memprihatinkan dan banyak orang tak sadar betapa pentingnya kesehatan itu  karena dengan mendapatkan obat yang cukup murah tentu saja ini sangat tidak masuk akal karena harga aslinya saja sangat mahal, Obat palsu dapat memicu risiko yang sangat berbahaya bagi kesehatan bahkan hingga menyebabkan kematian. Obat yang beredar tidak hanya yang bermerk ataupun obat yang generik sudah berkembang pesat dan sangat merugikan masyarakat. Menurut DR. Melva Louisa, S.Si, M. Biomed dari FKUI menerangkan "obat palsu yang beredar tentunya tidak sesuai dengan takaran yang sebenarnya akan berakibat bagi pasien bahkan tak kunjung sembuh sehingga akan memicu kondisinya semakin memburuk dan dalam kondisi yang sangat berbahaya lagi yaitu menyebabkan kematian.


Dalam Riset Victory Project terdapat sebanyak 518 jumlah dari 157 outlet yang ketika diuji menunjukkan obat-obatan yang berfungsi dalam terapi disfungsi ereksi atau jenis PDE5i terbukti palsu dimana yang dijual di pinggir jalan adalah 100% terbukti palsu, di toko-toko 56% terbukti palsu, dalam situs internet 100% palsu bahkan yang di apotik pun 13% palsu.
Memang susah untuk mengetahui obat yang beredar saat ini dari versi aslinya hanya dengan kasat mata, oleh sebab itu berikut tips-tips dari Badan Pengawas Obat dan Makanan terhadap obat palsu yang beredar sekarang.

1. Tabletnya yang mudah hancur
Berhati-hatilah terkadang pedagang nakal demi mendapatkan untung yang lebih besar lalu membuat obat palsu yang kualitasnya sangat rendah yakni mudah hancur dan rapuh yang artinya kemungkinan obat tersebut palsu, dan harganya juga yang sangat murah.

2. Kemasan yang berbeda
Tetap cermati kemasan yang aneh terhadap obat yang dibeli dalam segi warna atau tulisannya dari versi yang aslinya.

3. Tanda-tanda yang mencurigakan
Seperti nomor registrasi yang salah atau bahkan kadaluarsa yakni terkadang tanggal kadaluarsanya tidak tercetak tapi hanya ditempel saja.

Berikut tips yang harus diperhatikan agar terhindar dari obat palsu :
1. Usahakan membeli obat di penjualan yang resmi seperti diapotek atau toko obat yang berizin.
2. Periksalah label yang tertera di kemasan obat yang meliputi nomor izin edar obat tersebut yang  terdiri 15 digit berupa nama obat, nama, alamat produsen, dan tanggal kadaluarsa produk tersebut.
3. Periksalah dengan teliti kemasan obat tersebut terutama obat harus bersegel, warna maupun tulisan masih dalam keadaan baik dan tidak luntur atau cacat.
4. Sampaikanlah keluhan ke dokter jika tak ada efek apa-apa dari obat yang digunakan karena kemungkinan obat tersebut palsu yang dijual dipasaran dan dikhawatirkan nantinya malah memberikan efek yang tidak baik bagi tubuh.

Tetap waspada terhadap peredaran obat palsu yang terus berkembang saat ini.

3 Sebab Berat Badan Naik Akibat Kurang Tidur

Penelitian menunjukkan adanya hubungan antara tidur cukup dengan berat badan ideal.Tidur kurang dari delapan jam menimbulkan kebiasaan makan buruk yang bisa menambah berat badan.

Studi oleh University of Pennsylvania mengungkapkan orang yang terjaga antara pukul 22:00 hingga 04:00 cenderung mengasup lebih banyak kalori. Orang yang tidur kurang dari delapan jam, asupan kalorinya rata-rata bertambah 553 kalori.

Penelitian ini juga mengungkap, kurang tidur bisa menimbulkan beberapa kebiasaan makan buruk yang berpotensi meningkatkan berat badan. Berikut di antaranya:

* Banyak makan di pagi hari.
Penelitian menunjukkan partisipan yang kurang tidur mengaku lapar di pagi hari dan sarapan dengan porsi lebih banyak, dan hari berikutnya jadi sering ngemil. Peneliti mengatakan kurang tidur dalam semalam saja menyebabkan seseorang lebih banyak makan karena terpicunya ghrelin, hormon yang merangsang selera makan.

* Tak henti makan junk-food.
Jika kurang tidur, otak akan memicu tindakan impulsif dan membuat Anda memilih makanan berkalori tinggi.Sehingga Anda akan cenderung lebih sering makan junk food seperti pizza dan donat. Makanan sehat seperti buah dan sayur tak menggugah selera. Menurut penelitian di University of California, Berkeley, bagian otak yang digunakan untuk membuat keputusan kompleks terganggu dan bagian otak yang mengontrol keinginan menjadi lebih kuat.

* Ngemil sore tak terkontrol.
Menurut penelitian University of Chicago dan Medical College of Wisconsin di Milwaukee, kurang tidur memicu tubuh mengeluarkan molekul disebut 2-AG, yang menyulut rasa lapar. Partisipan penelitian yang tidur hanya 4,5 jam memiliki kadar molekul lebih tinggi. Kadar ini semakin tinggi jelang sore, sehingga keinginan ngemil kian tinggi.

Ini Urutan Mencuci Muka dengan Baik dan Benar

Dengan cara tersebut, mencuci muka akan lebih optimal.

Ini Urutan Mencuci Muka dengan Baik dan BenarBerbicara mengenai kecantikan, nampaknya tidak akan ada habisnya. Ada saja hal yang bisa dibahas mengenai cara memelihara kecantikan dan keremajaan kulit dan tubuh. Salah satunya, ditentukan bagaimana Anda mencuci muka.

Sebab, kulit bagian muka adalah permukaan kulit yang tingkat sensitivitasnya berbeda dengan kulit pada bagian tubuh lain. Untuk itu, perawatannya pun harus berbeda dan lebih isimewa. Untuk Anda yang ingin mengetahui bagaimana cara mencuci muka yang baik dan benar, berikut informasi lengkapnya seperti dilansir Times of India.

Hal pertama yang harus diperhatikan dalam membersihkan muka ialah temperatur air yang digunakan. Karena, air yang terlalu panas, dapat membuat kulit terbakar atau parahnya sampai melepuh, Hal ini akan menyebabkan efek kemerahan dan rasa perih pada permukaan kulit.

Sedangkan jika air terlalu dingin, bisa menyebabkan adanya kekeringan dan iritasi pada kulit. Maka itu, temperatur air haruslah disesuaikan apabila Anda ingin mendapatkan hasil yang baik ketika mencuci muka.

Selanjutnya, hal penting lain yang harus diperhatikan ialah pemilihan produk pencuci muka yang baik dan benar. Sebelum membeli obat pencuci muka, sebaiknya amati terlebih dahulu kandungan dari obat tersebut, apakah ada bahaya jangka panjang pada kulit atau tidak. Jika sudah menjamin keamanannya, pengaplikasiannyapun menentukan keberhasilan pemakaiannya.

Sebaiknya, gunakanlah satu jenis pencuci muka dan jangan berganti obat terlalu sering. Hal ini dapat membuat kerusakan dalam sel wajah yang membahayakan kesehatan wajah Anda.

Yang tak kalah penting ialah, cara mencuci muka. Jangan mencuci wajah Anda dengan tangan yang kotor. Setelahnya, jangan gosokkan handuk secara kasar dan keras pada wajah. Sibak perlahan dan pastikan Anda melakukannya dengan lembut. Karena dengan begitu, pori-pori kulit akan terpelihara dan kulit akan lebih halus serta kenyal. Menggosok berlebihan hanya bisa merusak jaringan sel di wajah Anda.

Selain dengan mencuci muka, sempurnakanlah pembersihan wajah dengan bantuan masker dan vitamin wajah. Kandungan baik dari kedua suplemen kulit tersebut, terbukti mampu mengoptimalkan hasilnya. Jangan lupa, selalu bercermin saat membersihkan muka. Agar Anda tahu dan membersihkan seluruh bagian muka hingga bagian yang paling tak terlihat.

Gold price


gold price charts provided by goldprice.org