Blog Nur Wahyu

Nur Wahyu's world

Popular Posts





Kamis, 23 April 2015

Studi: Olahraga Rutin Dapat Perbesar Volume Otak

Olahraga mampu tingkatkan fungsi otak.

Menerapkan pola hidup sehat dengan olahraga yang rutin sudah jelas dapat memberikan manfaat yang beragam untuk tubuh. Selain membuat tubuh lebih bugar, olahraga juga bisa memperkokoh sistem kekabalan tubuh, serta melancarkan metabolisme, yang tentunya baik untuk keberlangsungan hidup di masa depan.

Namun, sebuah penelitian membuktikan hal baru bahwa, berolahraga dengan rutin, juga bisa memberikan manfaat baik untuk organ tertentu dalam tubuh, yakni otak.

Sebuah penelitian yang dilakukan di University of Jyvaskyla mengungkapkan bahwa berolahraga rutin terbukti dapat memerbesar volume otak besar, atau yang biasa dikenal dengan istilah Grey Matter, yang terletak pada otak besar.
Studi: Olahraga Rutin Dapat Perbesar Volume Otak"Aktivitas fisik dapat memerbesar volume otak, yang berkontribusi dalam sistem koordinasi dan keseimbangan tubuh," ujar Dr. Urho Kujala, salah satu peneliti. Urho mengatakan, manfaat dari olahraga ini berlaku dalam jangka panjang, sehingga berguna bagi Anda, ketika sudah menginjak usia senja.

Dilansir dari Dailymail, penelitian yang dilakukan Urho ini, mengamati saudara kembar dengan DNA sama, yang kemudian dibedakan rutinitas olahraganya. Dalam satu pasangan kembar, satu orang diminta melakukan olahraga rutin, sedangkan satunya tidak.
Penelitian ini kemudian berujung pada kesimpulan bahwa terdapat korelasi dari perkembangan otak pada orang yang rutin berolahraga tersebut. "Walau tidak begitu signifikan, tapi olahraga terbukti dapat meningkatkan fungsi otak ,menjadi lebih baik," ungkap Urho.

Dengan melakukan aktivitas fisik yang beragam, yang diimbangi dengan pola hidup sehat seperti makan sehat dan tidak merokok, seseorang mampu mempertahankan dan bahkan meningkatkan fungsi dan kerja otak. Selain itu, tubuh juga bisa menjadi sehat dan terhindar dari beberapa gangguan kesehatan seperti obesitas, diabetes dan gangguan kesehatan lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gold price


gold price charts provided by goldprice.org