Blog Nur Wahyu

Nur Wahyu's world

Popular Posts





Selasa, 31 Maret 2015

Rahasia Lezat Makanan Ada dalam Gigitan



Pernah kah Anda merasa lapar karena mendengar suara seseorang yang tengah mengunyah makanan? Tak perlu heran, karena suara lumatnya makanan saat digigit dan dikunyah mampu memengaruhi perasaan lapar dan bahkan membuat makanan terasa lebih lezat.

Rahasia Lezat Makanan Ada dalam Gigitan Hal itu diungkapkan oleh sebuah studi yang belum lama ini dilakukan. Charles Spence, seorang profesor psikologi eksperimental dari Oxford mengatakan bahwa suara yang muncul saat menggigit makanan ternyata berhubungan dengan sensasi cita rasa makanan yang dirasakan.

Menurut Spence, suara adalah indikator tekstur yang seringkali membuat seseorang mementukan kualitas suatu makanan.

Keripik kentang, kentang tumbuk dan buah masing-masing memiliki suara khas ketika digigit. Studi ini menunjukan bahwa suara memainkan peran dalam membantu seseorang menikmati makanan mereka. Itu lah mengapa tekstur menjadi unsur yang dianggap sangat penting oleh seluruh juru masak. Tekstur menjadi bagian dari pengalaman menikmati makanan.

Studi ini juga mencatat bahwa suara eksternal, seperti musik, juga terhubung dengan cara orang menikmati makanan.

"Menyantap makanan adalah sebuah pengalaman multi-indera. Suara adalah indera perasa yang terlupakan," ujar Spence seperti dilansir foodbeast.com.

jadi, kapan kita akan melakukan hal ini???? 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gold price


gold price charts provided by goldprice.org